Penembakan Pilot oleh Satgas, Awas Disinformasi!


Kamis, 01 Juni 2023 - 22:03 | kominfo.go.id

Jakarta Pusat, Kominfo - Beredar konten unggahan video di platform YouTube pada tanggal 31 Mei 2023 dengan judul “DUKUNG PAPUA MERDEKA,PILOT SUSI AIR TEWAS DITANGAN SATGAS DAMAI CARTENZ”.Konon video tersebut memuat narasi yang mengeklaim bahwa pilot Susi Air Kapten Philips Max Marten telah ditembak mati oleh Satuan Tugas (Satgas) Damai Cartenz.Hasil penelusuran Tim AIS Kementerian Komunikasi dan Informatika menemukan fakta dari turnbackhoax.id, klaim bahwa pilot Susi Air Kapten Philips Max Marten telah ditembak mati oleh Satgas Damai Cartenz adalah tidak benar.  Berdasarkan hasil penelusuran, diketahui bahwa thumbnail dan narasi dari video tersebut merupakan hasil suntingan.  Hingga saat ini, tidak ditemukan bukti pemberitaan dari media kredibel mana pun mengenai telah ditembaknya pilot Susi Air Kapten Philips Max Marten.Berikut laporan harian isu hoaks, disinformasi dan misinformasi yang telah diidentifikasi oleh Tim AIS Kementerian Kominfo, Kamis (01/06/2023):[DISINFORMASI] KPU Nyatakan Ganjar Pranowo Gagal Daftar Pilpres 2024[DISINFORMASI] Video “Penyiksaan Anak di Ambon”[DISINFORMASI] Video Penembakan Pilot Susi Air Kapten Philips Max Marten oleh Satgas Damai Cartenz[DISINFORMASI] Pengaktifan Fitur Approve New Participants pada Grup WhatsApp untuk Cegah Hacker[HOAKS] Pesan WhatsApp Penawaran Lowongan Kerja Freelance

Baca lebih lanjut di kominfo.go.id

^ scroll to top