Desember, Kominfo Gelar Seleksi LPPPM TV Digital Tahap II


Senin, 12 November 2012 - 10:00 | tecno.okezone.net
img-news

JAKARTA - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) akan menggelar proses seleksi Lembaga Penyiaran Penyelenggara Penyiaran Multipleksing (LPPPM) tahap II yang dimulai di Sumatera Utara dan Kalimantan Timur pada Desember 2012.

Sementara, menanggapi desakan DPR untuk menunda implementasi TV Digital, instansi plat merah itu mengaku sulit untuk menunda program tersebut.

"Agak sulit kalau untuk menghentikan TV digital. Saat ini kami tengah menggodok regulasi untuk membuka seleksi LPPPM tahap II untuk kawasan Sumatera Utara dan Kalimantan Timur pada Desember tahun ini," kata ketua Badan Regulasi Telekomunikasi Indonesia (BRTI) Syukri Batubara kepada wartawan di Kominfo, Senin (12/11/2012).

Sementara itu, menyoal anggaran kegiatan digitalisasi tahun anggaran 2013 yang dibintangi (belum diluluskan DPR), Syukri beranggapan anggaran yang dibintangi DPR tidak berpengaruh terhadap proses pelaksanaan LPPPM karena sudah dijalankan pihak Industri.

"Soal anggaran yang dibintangi persoalannya berbeda, karena saat ini Indutsri yang menjalani bukan Kominfo,"

Untuk diketahui, sebelumnya Kominfo telah merampungkan proses seleksi LPPPM di 5 Zona, yaitu Zona Layanan 4 (DKI Jakarta dan Banten), Zona Layanan 5 (Jawa Barat), Zona Layanan 6 (Jawa Tengah dan Yogyakarta), Zona Layanan 7 (Jawa Timur) dan Zona Layanan 15 (Kepulayan Riau).

Kemudian, untuk melihat komitmen para LPPPM pada proses seleksi tahap I, Kominfo akan melakukan Monitoring Evaluasi (Monev),"Kalau tidak berkomitmen, kami tanya kenapa tidak menjalankan komitmen yang mereka sepakati. Khususnya menyoal pembangunan dan pembagian set top box," tutupnya. (fmh)

Sumber: http://techno.okezone.com/read/2012/11/12/54/717034/desember-kominfo-gelar-seleksi-lpppm-tv-digital-tahap-ii

^ scroll to top